Jelang Nataru, PT. Lumpue Indah Rampungkan Pekerjaan Rekonstruksi Ruas Pekkae-BTS Soppeng

    Jelang Nataru, PT. Lumpue Indah Rampungkan Pekerjaan Rekonstruksi Ruas Pekkae-BTS Soppeng

    BARRU - Menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru) PT. Lumpue Indah salah satu perusahaan Bonafide yang bergerak dibidang kontraktor di Sulawesi Selatan dipimpin oleh Loekito sebagai penyedia jasa, telah merampungkan pekerjaan pengaspalan rekonstruksi ruas Pekkae-BTS Soppeng.

    Pantauan Warta.co.id pada Ahad (24/12/2023), nampak jalan poros  kabupaten Barru-BTS Soppeng yang sebelumnya banyak dikeluhkan oleh pengendara, kini telah tuntas. Arus kendaraan yang melintas di jalan tersebut, kini terlihat lancar tanpa hambatan.

    Pelaksana Teknis Rekonstruksi Ruas Pekkae-BTS Soppeng Muhammad Ridha, S.ST., MT mengucapkan terima kasih kepada penyedia jasa dalam hal ini PT. Lumpue Indah, tim konsultan, supervisi dan pengawas yang telah bekerja dengan penuh semangat, sehingga kegiatan rekonstruksi ruas jalan tahun ini bisa selesai sesuai schedule, sehingga para pengguna jalan dapat menikmat perjalanan dengan nyaman.

    "Seperti kita ketahui bahwa besok hari Natal dan beberapa hari lagi pergantian tahun, otomatis volume kendaraan/LHR bertambah. Namun, saya juga mengimbau kepada pengguna jalan untuk tetap berhati-hati karena masih ada satu titik yang rawan kecelakaan yaitu pasca longsor di KM 125+450", jelasnya.

    Diketahui, anggaran rekonstruksi ruas Pekkae-BTS Soppeng dikabupaten Barru bersumber dari dari dana APBD provinsi Sulsel tahun anggaran 2023, melalui Dinas Bina Marga dan Bina Konstruksi provinsi Sulsel, yang terdiri dari 5 segmen dan semuanya sudah teraspal.

    barru sulsel
    Warta.co.id

    Warta.co.id

    Artikel Sebelumnya

    Upacara Pelepasan Jenazah Almarhumah Hasnah...

    Artikel Berikutnya

    Kapolri Ajak Umat Kristiani Doakan Persatuan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Dukung Ketahanan Pangan Nasional, Irjen Yudhiawan Tabur 10 Ribu Benih Ikan
    Satgas MTF XXVIII/ UNIFIL Raih Penghargaan LAF Medal Di Penghujung Masa Baktinya
    Prabowo Subianto Hadir untuk Indonesia Sebagai Anti Klimaks dari Jokowi

    Ikuti Kami